Cara memberi judul di halaman produk toko online
Cara memberi judul di halaman produk toko online — sepertinya tidak begitu sulit, namun ada caranya supaya bisa ikutan duduk di halaman 1 google.
Memberi judul halaman, bila dikaitkan dengan kaidah SEO (Search Engine Optimization) maka tentu tidak semudah itu.
Judul halaman harus mengandung kata kunci yang sesuai dengan volume pencarian, dan mengandung kata kunci di kalimat pertama (opsional).
Kalau anda coba cari di google untuk 1 jenis produk saja, misal laptop, maka anda akan banyak menemui semua didominasi oleh para raksasa toko online.
lantas bagaimana mengakalinya ?
Ini dia tipsnya ..
Cara memberi judul di halaman produk toko online
1- Ikut kompetitor
Cara termudah dan paling powerful adalah mengikuti kompetitor anda.
Misal anda jual kurma, dan tokopedia merajai semua hasil pencarian.
Maka anda bisa meniru kata kunci apa yang dia gunakan dan dia letakkan di bagian judul.
Misal anda bisa riset kata kunci : Jual kurma
Nah, kemudian setelah itu anda bisa memilah milah mana kata kunci yang sebaiknya anda gunakan sebagai judul halaman produk anda.
Kemungkinan kata kunci terbanyak adalah
- Jual kurma murah
- jual kurma grosir
- jual kurma ajwa / tunisia lengkap
- dsb
Semua tergantung riset anda yang lebih mendalam lagi.
Baca : Dasar dasar SEO
2- Riset di Market Place
Kita tau market place adalah tempat jual beli online dengan traffic yang sangat tinggi.
Bisa jutaan orang mengunjungi toko tersebut setiap harinya.
Dan tentunya jutaan kata kunci-pun diketikkan disana, dan anda bisa melihat nama produk yang paling sesuai dengan produk anda.
Tentunya nama produk yang paling banyak dicari dan paling laris di market place tersebut.
3- Masukkan kata kunci di isi konten
Setelah anda menemukan kata kunci, maka sebaiknya anda juga me-riset isi postingan dari kompetitor anda tersebut.
Kemudian amati apa saja komposisi postingannya.
Setelah itu buat lah isi postingan yang lebih berkualitas dan lebih lengkap dari kompetitor anda.
Pastikan isinya lebih lengkap dan banyak mengandung kata kunci yang ditarget.
Itu sepintas tentang bagaimana cara memberikan judul halaman produk toko online anda.
Artikel serupa juga sudah dibahas oleh Brian Dean di blog-nya.
Semoga bermanfaat.